Matapapua-Maybrat: Gereja Pekabaran Injil Jalan Suci cabang Maybrat menyelenggarakan rapat kerja (raker) Pemuda pertama tahun 2022 dibawah sorotan tema kuatkan dan teguhkan hatimu, jangan takut sebab Tuhan Allahmu yang menyertai engkau. Raker ini diselenggarakan di Segior Distrik Ayamaru Jaya Kabupaten Maybrat, Jum’at (18/3/2022)
Sekretaris Daerah GPI Jalan Suci di Tanah Papua, Arius Safkaur mengatakan raker tersebut diselenggarakan secara berjenjang baik dari tingkat Sinode, Daerah, Cabang hingga ranting agar dapat menetapkan program kerja yang sangat mendasar agar dapat dilaporkan pada saat raker Daerah pada bulan April mendatang.
“Saya mengapresiasi pengurus cabang Maybrat yang mana telah melakukan raker pemuda Pertama pada hari ini. Dan raker ini akan dilaporkan pada saat raker daerah pada bulan April nantinya,” jelas Arius
Dirinya berharap, pada raker tersebut dapat menciptakan program kerja yang mendasar agar GPI Jalan Suci Cabang Maybrat bisa berkembang. Oleh sebab itu, dirinya berharap agar pemuda dapat meningkatkan rasa persaudaraan, kebersamaan dan persatuan yang solid.
“Semua yang dilakukan ini merupakan pekerjaan Tuhan. Oleh sebab itu harus memperhatikan kerja sama, persatuan dan kebersamaan serta kekompakan dalam melaksanakan sesuatu terutama pelayanan terhadap Tuhan,” harapnya
Sementara itu, koordinator pemuda, Penatua Yason Howay mengaku bahwa pemuda GPI Jalan Suci Cabang Maybrat selalu mempererat persaudaraan dan persatuan dalam mengerjakan program-program yang akan diterapkan pada raker tersebut.
“Kami GPI Jalan Suci Cabang Maybrat ini selalu mengutamakan kekompakan dan persaudaraan dalam melaksanakan apa saja, apalagi untuk pekerjaan Tuhan. Dan program mendasar yang akan kami lakukan itu membuka pelatihan musik, pembinaan dan doa bersama,” terang Yason.
Pada raker ini, ketua DPD KNPI Kabupaten Maybrat, Klemenz Howay memberikan apresiasi kepada pemuda GPI Jalan Suci Cabang Maybrat karena sangat antusias mengikuti kegiatan-kegiatan gereja. Hal ini kata Klemenz merupakan tongkat estafet gereja dan bangsa negara agar kedepan bisa memajukan Kabupaten Maybrat menjadi jauh lebih maju.
“Saya sangat bangga dengan pemuda GPI Jalan Suci Cabang Maybarat ini karena sangat antusias sekali dengan kegiatan gereja. Buktinya dalam gedung yang besar ini dipenuhi dengan pemuda. Ini menandakan bahwa semangat pemuda sangat diandalkan untuk membangun gereja dan negara,” tutur Klemenz.
Dirinya mengaku bahwa selalu membangun kerja sama dengan pemuda di setiap gereja mengingat OKP-OKP di Kabupaten Maybrat belum bergerak sehingga masih fokus dengan pemuda gereja.
“Kalau organisasi lainnya seperti PMKRI, GMNI dan organisasi lainnya itu ada wabahnya yaitu di Kampus. Kalau di Maybarat sini tidak ada, makanya kami selalu bekerja sama dengan pemuda di setiap gereja. Karena di gereja, di situlah kami bisa memperoleh pemuda,” ungkapnya.
Dari pantauan media ini, antusiasme pemuda untuk kegiatan kerohanian sangat tinggi sehingga pemuda memenuhi gedung gereja hingga berakhir dengan aman dan tertib.
Discussion about this post