MataPapua, Sorong - Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Andi Rahmat M., didampingi Paban Opslat Sops Pasmar 3 mengikuti "Video Conference" (Vicon) yang dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto beserta sejumlah Menteri dan Kepala Lembaga Negara lainnya. Minggu (30/03/2025).
Kegiatan Vicon yang berlangsung di Pos Pelayanan Siaga Alun-alun Aimas, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya tersebut dalam rangka monitoring perkembangan situasi Kamtibmas malam takbiran menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijiriah di seluruh wilayah Indonesia.
Hadir pada vicon tersebut Gubernur Papua Barat Daya Elisa Kambu, S.Sos,Danrem 181/PVT Brigjen TNI Totok Sutriono, S.Sos., M.M., Kapolda Papua Barat Daya Brigjen Pol. Gatot Haribowo, S.I.K., M.A.P., Kapolres Sorong AKBP Edwin Parsaoran, S.I.K., M.I.K., Kepala Kantor Basarnas Sorong Monce Brury, Kesbangpol Papua Barat Daya Dr. Sellyviana Sangkek, S.E., M.Si., dan Bupati Kabupaten Sorong Dr.Johny Kamuru, SH., M.Si.
Mewakili Presiden RI Prabowo Subianto, Menkopolhukam RI Budi Gunawan dalam arahannya menyampaikan apresiasi atas lancarnya pengamanan malam takbiran di seluruh wilayah Indonesia. "Alhamdulillah, malam takbiran berjalan aman dan kondusif tanpa kejadian menonjol. Presiden menyambut ucapan terima kasih kepada TNI-Polri dan seluruh pihak yang telah melayani masyarakat selama arus mudik," ujarnya.
Sementara itu, Panglima TNI juga mengapresiasi kerja sama Forkopimda dan seluruh satuan pengamanan dalam menjaga keamanan dan kenyamanan warga selama malam takbiran.
"Perlu dilanjutkan dengan peningkatan patroli dan pengawasan selama Idul Fitri agar situasi tetap aman serta kondusif," tegasnya.
Mengakhiri kegiatan Vicon dilaksanakan doa bersama, menandai kesiapan seluruh jajaran TNI-Polri dan instansi pemerintah untuk menjaga stabilitas dan keamanan nasional selama Idul Fitri 2025 berlangsung sehingga terciptanya situasi aman, tertib dan kondusif.
