Gempha Papua Akan Berkolaborasi Bersama MRP Kawal Hak Politik OAP

Matapapua,Sorong–Deklarasi Dewan Pengurus Pusat Generasi Muda pejuang hak adat Papua (DPP GEMPHA Papua) Dan 6 DPD Gempha Papua di 6 provinsi di tanah Papua, Sabtu 6/4/2024) di kota Sorong Papua Barat Daya.Ketua Dewan Adat Papua Wilayah III Doberay,Paul Finsen Mayor,S.IP,CM,NNLP.Dalam sambutannya akan dideklarasikannya,organisasi Generasi Muda Pejuang hak adat Papua (GEMPHA Papua) adalah organisasi yang hadir untuk menjadi garda terdepan membela hak politik/hak dasar orang asli Papua, Organisasi ini akan diisi oleh  mahasiswa dan intelektual.

Dijelaskan Anggota DPD RI terpilih perwakilan Papua Barat Daya itu bahwa,(Gempha Papua), hadir Dengan konsep mendasar yaitu mengawal hak politik orang asli Papua untuk menjadi tuan di negerinya sendiri.Seperti halnya Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur, Bupati dan wakil Bupati,Walikota dan wakil walikota,posisi ini harus diisi oleh orang asli Papua (OAP).Hal ini yang akan kita pertegas dan perjuangkan,Tegas PFM.

(Gempha Papua) Adalah organisasi pemuda dan intelektual akan lebih banyak berbicara tentang hak kesulungan orang asli Papua,kemudian tegakan Otsus, sehingga apa yang menjadi kerinduan masyarakat Papua bisa tercapai.

“ Jadi ini murni memperjuangkan hak politik hak kesulungan orang asli Papua (OAP) supaya orang Papua juga merasa dihargai di atas tanahnya sendiri”

Sementara ketua terpilih Rojer Mambraku,SH, menjelaskan bahwa  Gempha Papua adalah organisasi yang baru saja di bentuk di tanah Papua.Dan lebih intens untuk mengawal hak-hak dasar orang asli Papua (OAP). Sesuai Undang-undang otsus nomor 21 tahun 2021.

Kehadiran (Gempha Papua) terbentuk di 6 provinsi di tanah papua ruang lingkup berskala nasional yang akan diperkuat dengan pengurus pusat (DPP) hingga sampai Pada Daerah (DPD).

(Gempha Papua) akan berkolaborasi dengan (MRP) untuk mengawal hak-hak dasar orang asli Papua (OAP).Oleh karena itu setelah deklarasi ini,maka dalam waktu dekat  akan dilakukan pelantikan pengurus DPP  dan juga akan diperkuat lagi dengan pengurus DPD,tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Leave a comment