Wakil Bupati Sorong Membuka Seleksi Qasidah Rebana Klasik dan Bintang Vokalis Gambus

7BDA0499 4478 459D 9ACE 426C030BF52D

7BDA0499 4478 459D 9ACE 426C030BF52D

Matapapua – Aimas : Pelestarian seni budaya Islam berupa Qasidah perlu dipertahankan untuk menjaga nilai-nilai kesenian tersebut punah ditengah kalangan umat Islam, sehingga seleksi Qasidah Rebana Klasik dan bintang Vokalis Gambus menjadi ajang bergengsi.

Wakil Bupati Sorong, Suka Harjono saat membuka seleksi Qasidah Rebana Klasik dan Bintang Vokalis Gambus, Jum’at (8/11) menyebutkan seleksi Qasidah ini merupakan bentuk pelestarian terhadap kekayaan seni dan budaya Islami, ini sebagai syi’ar bagi umat Islam.

” Bagaimanapun seni Islam masuk bersamaan dengan masuknya Islam ditanah air, nilai-nilai Islam melalui Qasidah dan kesenian Islam lainnya berhasil membawa Islam masuk kedalam tatanan kehidupan masyarakat ditanah air Indonesia sehingga mampu menggeser agama atau kepercayaan masyarakat Indonesia sebelumnya” terang Suka Harjono.

Ketua DPD Lembaga Seni Qasidah Indonesia (LASQI) Kabupaten Sorong, Febry Jein Anjar mengatakan pelaksanaan seleksi tahun ini merupakan tahun kelima menyelenggarakan seleksi, dimana dari seleksi ini Kabupaten Sorong mendapat kepercayaan menjadi peserta pada event Qasidah nasional, melalui kegiatan ini diharapkan tetap melestarikan budaya dan seni Islam.

” Tahun ini kita dipercaya untuk golongan anak dan remaja, sebenarnya minat untuk mengikuti lomba ini sangat banyak, namun karena aturan perlombaan, maka kami tahun ini menyiapkan peserta untuk yang anak dan remaja, namun tahun depan Insya Allah kita akan buat Qasidah untuk usia 50 tahunan mengingat batas usia peserta 40 tahun” ujar Febry Jein Anjar.

Seleksi Qasidah Rebana Klasik dan bintang Vokalis gambus diikuti dari beberapa perwakilan distrik, dirangkaikan dengan penyambutan maulid nabi Muhammad SAW 1441 Hijriyah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Leave a comment