Permudah Akses Menuju Kampung Siwis, Bupati JK Menyerahkan 1 Unit Mobil Angkutan Desa

0 IMG 20220119 093108

0 IMG 20220119 093108

Matapapua – Aimas : Untuk meningkatkan perekonomian di seluruh daerah khususnya di Kabupaten Sorong, pemerintah Kabupaten Sorong melalui Dinas Perhubungan menyerahkan Mobil angkutan Umum bagi masyarakat Klasof, bertempat di depan Kantor Bupati Kabupaten Sorong, Papua Barat, Rabu (18/1).

Kepala Dinas Perhubungan Kenny Baldus dalam laporan mengatakan mobil hibah ini di prioritaskan untuk daerah-daerah yang masih sulit dijangkau dengan alat transportasi umum tapi tujuan daripada ini dalam rangka pemberdayaan ekonomi di kampung kampung khususnya di Kabupaten Sorong.

” Tujuan sesungguhnya dari pemberian mobil ini adalah dalam rangka pemberdayaan ekonomi di kampung, melalui Dana alokasi khusus (DAK) sebesar Rp470 juta di tahun 2021, hanya 1 unit saja ” kata Kenny Baksis.

Dana alokasi khusus dengan memberikan mobil bagi daerah-daerah yang sudah terkoneksi jalan daratnya, infrastrukturnya sudah terkoneksi tapi belum tersedia transportasi umum.

” Kemudian pemberian kendaraan ini bertujuan sebenarnya dalam rangka pemberdayaan ekonomi di kampung, jadi di samping mengangkut orang dan barang, untuk uang yang didapatkan bisa dipakai untuk operasional kendaraan itu sendiri maupun pemeliharaannya ” ujarnya

” Jadi untuk mekanisme perawatan kita serahkan kepada Bumdes yang mengelola itu, badan usaha milik kampung karena nanti ketika kendaraan sudah beroperasi ada penerimaan yang harus disetorkan kepada bumdesnya, tetapi nanti tetap kita pantau karena nanti ada laporanya, yakni naskah hibah dan fakta integritas yang nantinya akan dilaporkan kepada KPK ” tambahnya.

Bupati Sorong Dr. Johny Kamuru, S. H., M. Si., mengatakan pemberian ini salah satu upaya untuk menjawab tantangan, suatu langkah pemerintah, dan upaya pemerintah bagaimana mengurangi beban permasalahan yang ada di masyarakat terutama di distrik Klasof.

” Menyediakan 1 kendaraan double cabin yang dapat digunakan oleh masyarakat supaya bagaimana caranya untuk meningkatkan perekonomian, sehingga dapat melayani masyarakat yang ada di distrik Klasof ” kata Johny Kamuru.

” Kita sudah lakukan dari awal pemerintah dalam upaya meningkatkan perekonomian di Kabupaten Sorong,bahkan sampai sekarang di akhir tahun ini kita melakukan apa yang dibutuhkan, walaupun saya tidak bisa menjanjikan lagi, karena saya menyadari bahwa sebentar lagi saya akan mengakhiri tugas dan jabatan saya. Kami sudah melakukan sesuai dengan keuangan yang ada sesuai dengan aturan yang sudah dilakukan ” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Leave a comment