MataPapua, AIMAS - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban pada malam takbir Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijiriah, prajurit petarung Pasmar 3 bersama Polres Aimas melaksanakan pengamanan yang berlangsung di depan Bank Papua, Malawili, Distrik Aimas, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya. Minggu (30/03/2025).
Pengamanan difokuskan pada beberapa lokasi strategis seperti Alun-alun Aimas, Masjid, perempatan, Pasar, Tugu Merah dan daerah keramaian lainnya. Sinergitas TNI dan Polri ini menjadi bukti nyata upaya menjaga stabilitas keamanan di wilayah tersebut.
Di tempat terpisah, Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Andi Rahmat M., menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan tersebut dilakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam merayakan malam takbir. "Pasmar 3 bersama Polres Aimas akan berkolaborasi dan bersinergi untuk menjaga situasi yang kondusif, terutama pada malam takbiran ini. Dengan kehadiran prajurit, kami berharap masyarakat dapat merayakan idul fitri dengan penuh kehangatan," ujarnya.
Kegiatan pengamanan ini melibatkan personel gabungan dari Pasmar 3, Polres Aimas, Yon Zipur 20/PPA dan Kodim 1802/Sorong, yang akan berpatroli serta mengatur arus lalu lintas guna menghindari kemacetan dan potensi gangguan keamanan lainnya. Diharapkan dengan adanya pengamanan ini, perayaan malam takbir di Sorong dapat berlangsung dengan aman dan tertib.
