Perpisahan Dengan Dokter Samuel Sembor di Puskesmas Ayamaru Selatan  Menuai Tangisan Haru 

Perpisahan Dengan Dokter Samuel Sembor di Puskesmas Ayamaru Selatan  Menuai Tangisan Haru 

Matapapua-Maybrat: Perpisahan dokter umum, Samuel Christian Sembor yang bertugas di Puskesmas Ayamaru Selatan Kabupaten Maybrat Provinsi Papua Barat Daya, menuai banyak tangisan karena kehilangan tenaga dokter yang tangguh dalam pelayanan kesehatan.

Suasana menjadi sedih karena pengalaman pahit manis yang dilalui Kepala Puskesmas dan tenaga kesehatan lainnya bersama dr. Samuel kini menjadi berubah. Namun karena ingin menjadi lebih baik, dokter muda ini harus meninggalkan Puskesmas Ayamaru Selatan untuk melanjutkan pendidikan menjadi dokter spesialis.

[caption id="attachment_21527" align="aligncenter" width="300"] Kepala Puskesmas Ayamaru Selatan, Novita Sagrim Bersama Dokter Samuel Christian Sembor[/caption]

"Jujur saja, saya sudah nyaman di Kabupaten Maybrat ini. Hanya karena ingin mengambil dokter spesialis, karena sekarang dibatasi usia, maka saya terpaksa harus tinggalkan Kabupaten Maybrat terutama di Puskesmas Ayamaru Selatan merupakan tempat tugas saya," tutur dokter Samuel pada acara perpisahan di Puskesmas setempat, Selasa (27/6/2023)

Dirinya mengaku, pada masa pengabdian selama 1 tahun 2 bulan di wilayah kerjanya merasa nyaman dengan tugas pelayanan karena memiliki rasa kekeluargaan dengan masyarakat setempat.

"Saya di sini tidak ada keluarga dekat saya. Tapi semua masyarakat yang saya jumpa di sini merupakan keluarga dekat saya karena keramahan mereka sehingga membuat saya nyaman," tambahnya.

[caption id="attachment_21528" align="aligncenter" width="300"] Pemberian Cendera Mata Dari Lansia Ayamaru Selatan Kepada dokter Samuel[/caption]

Sementara Kepala Puskesmas Ayamaru Selatan, Novita Sagrim, S.Km.M.Km memberikan apresiasi kepada dokter Samuel Christian Sembor karena membawa perubahan dalam pelayanan kesehatan terhadap masyarakat baik di luar maupun di dalam gedung. Mengingat Puskesmas yang dipimpinnya sangat membutuhkan tenaga dokter untuk membantu dalam pelayanan kesehatan.

[caption id="attachment_21530" align="aligncenter" width="300"] Sesi Foto Bersama Dokter Samuel Dengan Pimpinan Dan Nakes Puskesmas Ayamaru Selatan[/caption]

"Saya selaku pimpinan di puskesmas ini mengapresiasi kepada dokter Samuel karena saat hadir, membawa banyak perubahan. Dan masyarakat merasa tersentuh dengan pelayanan kami atas bantuan dokter Samuel. Kepergian dokter terhebat ini membuat kami kehilangan tenaga yang kami andalkan selama ini," tutur Novita Sagrim.

Pada moment tersebut, kepala Kampung Koma-koma Distrik Ayamaru Selatan, Timotius Lemauk memberikan apresiasi kepada dokter muda ini karena melayani masyarakat hingga sampai ke rumah pasien. Bentuk pelayanan seperti ini kata Timotius merupakan sebuah kedekatan emosional yang tidak bisa dilupakan karena melayani tidak memandang suku, ras, agama dan golongan.

"Yang membuat saya kagum terhadap dokter ini karena datang langsung sampai ke rumah pasien. Meskipun jangkauan transportasi sangat memprihatikan, tapi dengan semangat tinggi, dokter muda ini bisa datang melayani di setiap rumah. Beliau ramah dengan siapa jika melakukan pelayanan kesehatan," ucap Timotius.

Pada momen acara tersebut, masyarakat setempat dan Pimpinan Puskesmas setempat serta Pimpinan Puskesmas Ayamaru Timur memberikan cindera mata khas Maybrat berupa noken, topi anyaman dari kulit kayu dan lain Timor sebagai ucapan terima kasih kepada dokter Samuel.

Acara perpisahan ini diawali dengan ibadah bersama untuk menghantar kepergian dokter Samuel dengan damai sejahtera agar dapat menggapai cita-citanya dengan baik atas berkat Tuhan.