SORONG – Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) III Laksamana Muda TNI Hersan, S.H., M.Si, menghadiri Rapat Pimpinan MRP Papua Barat Daya Bersama dengan Forkopimda Provinsi Papua Barat Daya, bertempat di Rudy Room Rylich Panorama Hotel JI. Sam Ratulangi No.55, Kelurahan Klasuur, Distrik Sorong. Kota Sorong, Papua Barat Daya. Selasa malam (17/09/24).
Rapat terbatas DESK(Dukungan Elemen Satuan Kerja) Pilkada yang berlangsung kurang lebih tiga Jam tersebut difokuskan pada pengamanan dan kelancaran tahapan Pilkada yang telah dimulai dan memasuki fase yang penting yaitu Verifikasi peserta.
Pj. Gubernur papua Barat Daya Bapak Dr. Muhammad Musa’ad, Drs.M.Si. sebagai pimpinan rapat Menghimbau agar masing-masing stakeholder menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, sehingga pilkada dapat berjalan dengan tertib, aman dan demokratis.
Pada kesempatan tersebut Pangkoarmada III menyampaikan bahwasannya Koarmada III siap memberikan dukungan penuh dalam pelaksanaan Pilkada 2024 di Papua Barat Daya, terutama jika ada permintaan perbantuan dari pihak berwenang untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah ini. Kami berkomitmen untuk memastikan bahwa seluruh proses Pilkada berjalan dengan lancar, aman, dan damai demi terciptanya stabilitas politik dan sosial di Papua Barat Daya.
Lebih lanjut Panglima menyampaikan, seandainya jika terjadi permasalahan atau potensi gangguan selama Pilkada kami berharap penyelesaiannya harus dilakukan melalui jalur hukum.
“Penegakan hukum yang adil dan profesional adalah kunci untuk menjaga ketertiban, dan Koarmada III siap berkolaborasi dengan aparat terkait demi keamanan Papua Barat Daya” Ujar Panglima
Diakhir arahannya Pangkoarmada III berharap dengan sinergi semua pihak, Pilkada 2024 akan berlangsung dengan sukses dan situasi di Papua Barat Daya tetap kondusif.
Turut hadir dalam acara tersebut Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir, S.IK., M.T.C.P., Danlantamal XIV Laksamana Pertama TNI Deny Prasetyo, Kapoksahli Dam XVIII/Kasuari Brigjen TNI Juniras Lumbantoruan, S.Sos., M.Si., Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat bapak Muhammad Syarifuddin , S.H., M.H., Kasrem 181/PVT Kolonel Inf Dr. Raden Dwi Tjahjo Harsono, S.E., M.Si., Dirpolairud Polda Papua Barat Daya Kombes Pol Budi Utomo, S.I.K, Asops Danpasmar 3 Letkol Mar Dwi Hartono M., M.Tr.Opsla., dan Ketua MRP PBD bapak Pdt Alfons . Kambu, S.Th.
(Dispen Koarmada III)