MataPapua,Teminabuan – Klaim menang di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sorong Selatan (Sorsel), Papua Barat Daya, Paslon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 05, Petronela Krenak dan Yohan Bodori (NELAYAN) menggelar press conference deklarasi kemenangan, dipusatkan di Sekretariat DPC PDI Perjuangan Sorsel, Jum’at (29/11/2024).
Sekretaris DPD PDI Perjuangan Papua Barat Daya, Jonas Kelwulan dalam press conference itu mengatakan, dari awal pelaksanaan Pilkada di Sorsel pihaknya sudah memiliki komitmen untuk melahirkan kepala daerah perempuan pertama ditanah Papua, impian tersebut benar-benar diwujudkan dengan hasil perolehan suara sementara yang didapatkan.
“Kita bertekad untuk membuat sejarah di Sorong Selatan, kita ingin bahwa perempuan pertama yang jadi Bupati ditanah Papua itu harus dari sini dan syukur hari ini cita-cita kita terwujud.” kata Jonas saat press conference
Sementara itu Ketua Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) PDI Perjuangan Papua Barat Daya, Freddy A Marlisa menuturkan, berdasarkan hasil C pleno TPS yang dikumpulkan BSPN kurang lebih 87 persen suara yang diakumulasi di 15 Distrik, Paslon NELAYAN mendapatkan total kurang lebih 13.181 suara. Dengan demikian presentase hasil perolehan suara diperkirakan hampir 40 persen didapat oleh Paslon nomor urut 05.
“Hasil quick count yang sesuai dengan hasil C pleno di TPS kurang lebih hampir 87 persen suara yang masuk di BSPN dan sudah mengakumulasikan seluruh suara per distrik, dari total 15 distrik yang ada hampir semua distrik didominasi kemenangan oleh NELAYAN. Hari ini kami deklarasikan bahwa kami sudah menang, kami minta untuk mengawal TPS yang ada disetiap distrik jangan sampai ada suara yang lari ke temapt lain karena kemenangan sudah ada ditangan kita”. ujar Freddy
Hal senada juga disampaikan Ketua DPC PDI Perjuangan Sorsel, Samsudin Anggiluli, Pilkada tahun 2024 ungkapnya, mengukir sejarah perempuan pertama sebagai kepala daerah ditanah Papua. Hasil perolehan suara memungkinkan pihaknya untuk mengklaim kemenangan, sebab dari 15 Distrik menyisakan 1 Distrik yang belum melakukan rekapitulasi, namun hal itu tidak akan mempengaruhi hasil yang sudah didapatkan.
“Hari ini bapak ibu buat sejarah ditanah Papua, mengukir sejarah perempuan pertama ditanah Papua yang menjadi Bupati. Sorong Selatan yang kita menoreh sejarah perempuan pertama ditanah ini, perjuangan kita inilah hasilnya, tinggal 13 TPS dan sisa suara dua ribu dan ada diwilayah Kokoda. Tidak mungkin suara itu mau pergi ke tempat lain kalaupun suara itu dikasih ke salah satu kandidat juga tidak mempengaruhi bapak ibu punya suara yang sudah ada.” kata Anggiluli
Ia melanjutkan, data perolehan suara menurut quick count BSPN dipastikan sama seperti hasil yang ada di KPU. Kendati demikian dengan kemenangan yang telah diraih, ia meminta agar semua pendukung tidak melakukan euforia berlebihan sehingga menganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Semangat ini sama-sama kita jaga, data ini sama dengan penyelenggara juga kita beri apresiasi kepada KPU, data yang mereka punya tidak ada permainan, bapak ibu semua bisa lihat mereka punya data semua bisa dapat. Habis ini kita semua pulang dengan tenang, pesta demokrasi ini harus jadi suka ria jangan menjadi duka cita. Hari ini juga apresiasi kepada tim NELAYAN yang luar biasa, jadi bulan Februari tanggal 10 kita akan menyaksikan pelantikan.” ujarnya
Dalam kegiatan itu, calon Bupati Petronela Krenak menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh pihak yang dengan ketulusan hati mendukung serta menyumbang waktu dan tenaga. Kemenangan itu kata dia, menjadi kemenangan seluruh masyarakat Sorsel.
“Sungguh luar biasa cinta kasih masyarakat Sorong Selatan rasa memilikinya kepada kami sangat tertanam dalam hati yang paling dalam, Keberhasilan yang kita raih bukan karena tim kerja, partai politik atau saya dan bapak Bodori atau tokoh nusantara tapi ini semua karena kemurahan Tuhan. Mari kita kawal sama-sama sampai penetapan KPU, sekalipun kita beda pilihan tapi kita adalah masyarakat Sorong Selatan, ketika dilantik kami bangun Sorong Selatan bukan tim NELAYAN saja karena kehadiran kami untuk masyarakat.” kata Petronela
Press conference itu dihadiri, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Papua Barat Daya, Jonas Kelwulan, Ketua BSPN Papua Barat Daya sekaligus Wakil Ketua Tim Pemenangan PDI Perjuangan Papua Barat Daya, Freddy A Marlisa, Ketua DPC PDI Perjuangan Sorsel, Samsudin Anggiluli, Ketua DPC PAN Sorsel sekaligus Ketua Tim Pemenangan NELAYAN, Marthen Saflesa, Ketua DPC PKB Sorsel, Albert Krimadi, calon Bupati Petronela Krenak dan calon Wakil Bupati Yohan Bodori, para tokoh, pendukung dan simpatisan NELAYAN.