Matapapua – Aimas : Rencana pelaksanaan shalat Idul Adha 1442 Hijriyah di alun-alun Wonoray Aimas Kabupaten Sorong tersebut setelah adanya kesepakatan didalam rapat antara Panitia Hari Besar Islam (PHBI) bersama forum komunikasi pimpinan daerah serta Satgas Penanggulangan COVID-19 Kabupaten Sorong.
Dijelaskan Ketua PHBI Kabupaten Sorong, Katijo, untuk pelaksanaan shalat Idul Adha selain di 63 titik seperti biasanya baik di masjid dan lapangan, juga diserahkan pula kepada pengurus mushalah untuk dapat menyelenggarakan shalat Idul Adha namun tetap memperhatikan protokol kesehatan pencegahan penularan virus corona, sementara untuk Alun-alun akan disiapkan sedemikian rupa agar mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah.
” Kita mempersilahkan pengurus masjid dan mushalah menggelar shalat Idul Adha masing-masing di mushalah ataupun masjid, tapi tetap memperhatikan protokol kesehatan, seperti penggunaan masker, menyiapkan tempat cuci tangan, alat shalat masing-masing, dan shaf yang harus diberi jarak agar mencegah penularan virus corona” kata Katijo, Selasa (28/7).
Selain mengimbau agar shalat Idul Adha memperhatikan protokol kesehatan, PHBI juga menegaskan tidak melaksanakan takbir keliling, namun mengajak umat Islam agar melakukan takbir hanya dari masjid dan mushalah.
Discussion about this post