Matapapua – Aimas, Kabupaten Sorong : Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sorong menggelar Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Sorong dalam rangka pembahasan dan persetujuan dewan terhadap rancangan peraturan daerah tentang pertanggung jawaban pelaksanaan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Sorong tahun 2021.
Ketua DPRD Kabupaten Sorong, Habel Yadanfle, Kamis (23/6) diruang sidang utama, menyampaikan apresiasi kepada pemerintah daerah Kabupaten Sorong, yang telah secara maksimal menyelenggarakan pemerintahan dengan baik, termasuk dalam memanfaatkan anggaran sesuai dengan perencanaan, diharapkan keberhasilan ini dipertahankan dikemudian hari.
“Kami sampaikan sampaikan apresiasi kepada jajaran eksekutif yang telah berkontribusi dalam mewujudkan pelayanan, pembangunan dan pemerintahan secara berkelanjutan, kami harapkan prestasi ini dipertahankan” ujar Habel Yadanfle.
Wakil Bupati Sorong, Suka Harjono dalam sambutan mengatakan, sidang tentang laporan pertanggung jawaban pelaksanaan APBD tahun 2021 merupakan tindak lanjut setelah dilakukan sidang penyampaian LKPJ tahun 2021 yang telah mendapat penilaian oleh Badan Pemeriksa Keuangan, dimana berdasarkan laporan yang telah disampaikan oleh pemerintah Kabupaten Sorong, BPK Perwakilan Papua Barat memberikan opini wajar tanpa pengecualian (WTP) untuk kesembilan kalinya.
” Berdasarkan laporan yang telah disampaikan oleh pemerintah daerah Kabupaten Sorong pada sidang LKPJ Bupati dan mendapat penilaian Opini Wajar Tanpa Pengecualian atau WTP untuk kesembilan kalinya, hal merupakan kerja kita bersama, termasuk dukungan Anggota DPRD Kabupaten Sorong selama ini, sehingga pada kesempatan ini kami menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kerja sama selama ini” ucap Suka Harjono.
Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Sorong dalam rangka pembahasan laporan pertanggung jawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Sorong tahun 2021 akan dilanjutkan dengan penyampaian pandangan akhir Fraksi sebagaimana jadwal yang telah disepakati anggota DPRD Kabupaten Sorong.
Discussion about this post