Merauke, Matapapua.com – Sebanyak 35 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat atau DPR Provinsi Papua Selatan jalur partai politik hasil Pileg Februari 2024 resmi dilantik oleh Ketua Pengadilan Tinggi Jayapura di Kabupaten Merauke, Senin (4/11).
Dari sebanyak 35 wakil rakyat Provinsi Papua Selatan yang dilantiktersebut, hanya sebanyak 11 orang sebagai keterwakilan orang asli Papua yang menjadi wakil rakyat di selatan tanah Papua.
Ketua Sementara DPR Papua Selatan, Heribertus Silvinus Silubun dalam sambutannya mengatakan bahwa dengan sumpah janji yang telah diucapkan mengikatkan diri dengan komitmen bekerja untuk melayani masyarakat Papua Selatan dengan penuh integritas dan dedikasi.
Dikatakan bahwa tanggungjawab ini datang dengan harapan tinggi dari masyarakat, dan kita harus berusaha mewujudkan harapan dari masyarakat tersebut.
Masyarakat telah memberikan amanah untuk mewakili rakyat memperjuangkan aspirasi masyarakat. Tanggungjawab ini tidak ringan, namun dengan semangat kebersamaan kita akan mampu menjalankan tugas ini dengan baik.
Sebagai wakil rakyat, kata dia, perlu ingat bahwa setiap keputusan yang diambil harus selalu berorientasi pada kepentingan rakyat.
Kita disini untuk mendengar, memahami dan mengakomodasi aspirasi rakyat. Kita adalah penyambung lidah rakyat sehingga perlu bekerjasama dan berelaborasi pemerintah Provinsi menjadi kunci untuk mewujudkan cita-cita bersama.
“Menjaga integritas dan etika dalam menjalankan tugas, menciptakan lingkungan yang kondusif maka setiap suara, dan setiap aspirasi harus diperjuangkan, serta setiap masalah harus diselesaikan,” ujarnya.
Pj Gubernur Papua Selatan, Komjen Pol (Purn) Rudy Sufahriadi yang memberikan keterangan terpisah, mengharapkan agar anggota DPR Papua Selatan memperjuangakan kepentingan rakyat dan pembangunan didaerah ini.
Dikatakan bahwa pengucapan sumpah dan janji yang diucapkan bukan hanya sekedar seremonial namun juga wujud nyata dari komitmen dan memiliki tanggung jawab besar yang diemban sebagai wakil rakyat yang telah dipilih melalui proses demokrasi.
“Bapak dan ibu yang tadi dilantik merupakan perpanjangan tangan suara dari seluruh lapisan masyarakat Papua Selatan,”ujarnya.
Dengan peran dan tanggungjawab tersebut, kata dia, pihaknya berharap dapat menjalankan tugas dan fungsi secara penuh, integritas, transparan dan akuntabel.
“Saya percaya bahwa kehadiran DPR Papua Selatan yang solid, berkomitmen akan menjadi motor penggerak pembagunan dan kemajuan daerah kita,” tambah dia.