PKK Kabupaten Sorong Berbagi Kasih Menyambut Natal

IMG 20211210 WA0009

IMG 20211210 WA0009

Matapapua – Kabupaten Sorong : Wujud kepedulian dibulan kasih kelahiran Kristus, pengurus tim penggerak PKK Kabupaten Sorong melakukan kunjungan kesejumlah Distrik untuk berbagi suka cita dengan membagikan bingkisan Natal kepada anak-anak sekolah Minggu, anak yatim piatu, serta janda duda melalui Pengurus Harian Majelis Jemaat Gereja.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sorong, Ny. Junita Linda Kraar Kamuru mengatakan kunjungan kasih ini merupakan program rutin pengurus tim Penggerak PKK Kabupaten Sorong khususnya dibidang keagamaan, dimana selain Natal, PKK juga melakukan kegiatan serupa dihari besar keagamaan, dan tahun ini pengurus tim Penggerak PKK Kabupaten Sorong menyasar 8 Distrik guna menerima bantuan Sembako dan bingkisan Natal, program ini kata Junita Linda Kraar Kamuru dilakukan bergiliran dari distrik ke Distrik.

” Kita melakukan kegiatan kunjungan kesejumlah Distrik, kegiatan ini dalam rangka menyambut hari Natal tahun 2021 dan Tahun baru 2022, ini bentuk kepedulian dan wujud berbagi kasih bersama masyarakat di kampung, sehingga penyambutan Natal Yesus Kristus dilakukan dengan penuh suka cita” ungkap Ny. Junita Linda Kraar Kamuru, Rabu (8/12).

Junita Linda Kraar Kamuru berharap agar penyambutan Natal tahun ini meski masih dilanda pandemi COVID-19 dapat tetap berlangsung hikmat dan penuh kebahagiaan meski masih dibatasi guna mencegah penularan COVID-19, untuk pembagian bingkisan dan paket sembako ke 8 distrik tahun ini, yakni Distrik Hobart, Klawak, Wemak, Sayosa Timur, Maudus, Sunook, Klamono, Klasafet dan Malabotom.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Leave a comment