Matapapua – Maybrat : Pemerintah Kabupaten Maybrat Papua Barat melalui Dinas kesehatan melakukan pencanangan Vaksinasi Covid-19 dibuka oleh Bupati Maybrat, Bernard Sagrim melalui Sekretaris daerah (Sekda) Maybrat, Johni Way di aula kantor Dinas kesehatan, Senin (8/2/2021)
Johni Way saat ditemui menjelaskan bahwa vaksinasi tersebut merupakan program pemerintah yang harus dilaksanakan. Oleh karena itu, Kabupaten Maybrat mencanangkan vaksinasi tersebut agar dapat dilakukan kepada masyarakat sehingga menjaga kekebalan tubuh terhadap bahaya Covid-19.
Dirinya menambahkan, sebelum melakukan vaksinasi namun perlu memberikan sosialisasi secara detail agar masyarakat dapat memahami terkait vaksinasi. Mengingat sebagian masyarakat belum memahaminya.
“Pihak terkait harus secara bijak memberikan pemahaman kepada masyarakat sehingga semakin paham terkait pentingnya vaksin. Karena zaman sekarang ini banyak masyarakat yang lebih percaya kepada hoax. Jadi sosialisasi itu penting,” tegas Johni Way
Sementara itu Kepala dinas Kesehatan Kabupaten Maybrat, Paber Hutahayan mengaku bahwa pihak kesehatan telah memberikan sosialisasi dan menunggu waktu pelaksanaan vaksin sebab masih menyiapkan sarana dan prasarana untuk pelaksanaan vaksin
Dirinya menjelaskan, target pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Maybrat terdapat 263 orang diantaranya, tenaga kesehatan yang tersebar di 14 puskesmas dan 23 Puskesmas Pembantu (Pustu) dan juga tenaga kesehatan Nusantara Sehat.
Dirinya menambahkan, pelaksanaan vaksin tersebut akan dilakukan sesuai prosedur yang berlaku yakni pemeriksaan kesehatan dan memperoleh persetujuan dari peserta vaksin tanpa ada pemaksaan.
“Sebelumnya kami harus memastikan bahwa peserta itu sehat atau tidak. Kalau tidak sehat, kami tidak memberikan vaksin. Dan harus minta perserujuan. Kalau sehat dan setuju, baru kami lakukan vaksinasi. Tidak ada pemaksaan. Tapi mereka pada prinsipnya siap untuk divaksin,” jelasnya
Adapun yang akan divaksin, tambah dia, harus memenuhi beberap kriteria kesehatan yakni, bebas penyakit jantung, hipertensi, darah tinggi, penyakit gula, TBC, asmah, dan beberapa jenis penyakit penyerta lainya yang akan mengakibatkan demam tinggi.
Discussion about this post