Aimas : Jajaran Anggota kepolisian resor Sorong kembali menorehkan prestasi, kali ini dalam memberantas tindak pidana penyalah gunaan Narkoba melalui penangkapan pembawa ganja seberat 1,2 kilogram, hal ini sekaligus merupakan prestasi membanggakan yang patut mendapat apresiasi, hal ini disebabkan karena upaya menggagalkan penyelundupan ini secara tidak langsung menyelamatkan masa depan anak-anak generasi muda ditanah Malamoi.
Yan Piet Mosso, Penjabat Bupati Sorong mengapresiasi langkah kepolisian resor Sorong atas keberhasilan tersebut, Yan Piet Mosso menyebutkan keberhasilan ini merupakan bentuk kesuksesan jajaran kepolisian yang akan berdampak terhadap masa depan generasi muda yang secara luas saat ini terancam dengan peredaran Narkoba berbagai jenis yang didatangkan dari luar Sorong.
” Sebagai Penjabat Bupati, kami mengapresiasi langkah dan upaya Kapolres dan jajaran di Reserse Narkoba yang berhasil menggagalkan peredaran Narkoba ditanah Malamoi, ini merupakan bentuk penyelematan masa depan generasi muda yang akan mewarisi estafet kepemimpinan bangsa dimasa depan” kata Yan Piet Mosso.
” Saya juga mengajak seluruh warga agar memperkuat dan menjaga keluarga masing-masing dari bahaya penyebaran Narkoba ini, kita harus memperkuat akhlak anak-anak, dan mari kita lawan narkoba bersama-sama” lanjut Yan Piet Mosso.
Pj Bupati, Yan Piet Mosso menyebutkan tugas memerangi narkoba bukan saja dari kepolisian semata, namun harus ada suatu gerakan bersama agar pemberantasan Narkoba dapat dilakukan mengingat jaringan peredaran Narkoba ini dikendalikan oleh mafia kelas kakap yang siap merusak masa depan generasi muda ditanah Malamoi.
Discussion about this post