Merauke, Matapapua.com – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Mappi menyatakan berkas pendaftaran lima bakal calon Bupati dan Wakil Bupati peserta Pilkada serentak 2024 lengkap.
Komisioner KPU Kabupaten Mappi Devisi Teknis Penyelenggara, Irwan Awaluddin di Mappi Senin (9/9) mengatakan bahwa berkas pendaftaran semua bakal calon telah lengkap dan sudah dimasukkan ke Sistem Informasi Pencalonan Kepala Daerah.
“Baik itu hasil pemeriksaan kesehatan maupun berkas kelengkapan administrasi pencalonan dan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah,” ujarnya.
Irwan menyampaikan bahwa pendaftaran bakal calon melakukan pemeriksaan kesehatan yang menjadi syarat penting untuk ditetapkan sebagai calon dan hasilnya juga sudah diterima.
KPU juga memberikan kesempatan untuk perbaikan berkas selama 3 hari yakni 6-8 Agustus 2024. Dan dokumen telah lengkap semuanya serta KPU telah diberikan tanda terima perbaikan setelah menerima dokumen perbaikannya.
Selanjutnya, kata Irwan, bakal calon Bupati dan Wakil Bupati peserta Pilkada serentak 2024 menunggu jadwal untuk ditetapkan menjadi calon.
“Berdasar jadwal KPU Mappi akan menetapkan bakal calon menjadi calon tetap Pilkada serentak pada 22 September 2024. Kemudian penarikan nomor undian Paslon pada tanggal 23 Agustus 2024,” tambah dia.