MataPapua – Sorong, Untuk mengamankan dan memperlancar pendaftaran bakal calon Gubernur dan wakil Gubernur di Kantor KPU Papua Barat Daya yang dibuka 3 hari mulai tanggal 27 hingga 29 Agustus 2024, sebanyak 450 personel kepolisian disiagakan di hari pertama.
Kasatgaswil Operasi Mantap Praja Mansinam II 2024 Papua Barat Daya, Kombes Pol Budy Utomo mengatakan, 450 personil disiagakan pihaknya dengan beberapa pola pengamanan di kantor KPU PBD.
“Pola pengamananya berupa pengamanan dalam kantor, pengamanan ring 1, ring 2 dan ring 3 agar tidak sembarangan orang bisa masuk ke kantor KPU,” kata, Budy, Selasa (27/8/2024).
Dari 450 personel yang disiapkan kata dia, akan dibagi dalam beberapa shift, sehingga pengamanan kantor KPU Papua Barat Daya dijaga ketat selama 24 jam.
“Untuk hari ini ada 450 personel diturunkan namun nanti dibagi shift, pengamananya selama 24 jam,” pungkasnya.
Tak hanya itu, kata Budy akan ada penambahan sebanyak 348 personel dari Manokwari untuk mengamankan situasi Kamtibmas di Papua Barat Daya.
“Jadi total seluruh personel pengamanan berjumlah 798 anggota. Karena masih ada penambahan personel dari Manokwari lagi,” ucapnya
Di kesempatan tersebut dirinya berpesan dan mengajak masyarakat Papua Barat Daya agar bersama-sama selalu menjaga kamtibmas selama tahapan pemilihan kepala daerah mulai pendaftaran hingga hari pelantikan kepala daerah nanti.