Waka Polres Sorong Pimpin Upacara Ziarah Laut dan Tabur Bunga

IMG 20220629 WA0037
Spread the love

Matapapua – Aimas, Kepolisian Resor Sorong : Rabu, (29/062022) pukul 09.00 Wit, Dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-76, Polres Sorong menggelar upacara tabur bunga di di Pelabuhan Arar Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Arar Sp. 3 Kelurahan Makbusun Distrik Mayamuk Kab. Sorong

Kegiatan ini dipimpin oleh Wakapolres Sorong KOMPOL EMMY FENITIRUMA, S. Sos. Wakapolres mengungkapkan, upacara tabur bunga ini sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah lebih dulu berjuang untuk bangsa dan negara. “Kegiatan ini merupakan suatu bentuk penghormatan untuk para pahlawan, untuk meneruskan perjuangan kami jajaran kepolisian sebagai penerus harus betugas dengan sebaik baiknya menjaga kondusifitas wilayah agar tetap aman dan tentram,” tutur Wakapolres

Upacara tabur bunga tersebut diikuti oleh Beberapa Pejabat Utama Polres Sorong. Upacara Ziarah Laut dan Tabur Bunga berlangsung khidmat. Puncak upacara ditandai dengan pengarungan bunga di laut yang dilakukan oleh Inspektur Upacara beserta Pejabat Utama dan Bhayangkari.

Baca juga:  Telkomsel Gelar Dunia Games League 2021, Dorong Gamer Indonesia untuk Meningkatkan Kemampuan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *